Rabu, 14 Agustus 2019

4+ Situs Download Software Komputer Gratis Terlengkap

Your Ads Here

4+ Situs Download Software Komputer Gratis Terlengkap
Javaziana.com
Your Ads Here

Bingung mencari tempat untuk download software komputer? kamu tidak perlu bingung karena saya akan membagikan beberapa situs yang paling terekomendasi untuk mengunduh software dan aplikasi yang kalian butuhkan dengan gratis untuk semua sistem operasi komputer/laptop (PC).

Dan situs situs tersebut juga sangat terpercaya sehingga aman dan legal untuk digunakan di PC kita.

Daftar Website Untuk Tempat Mendownload Semua Jenis Software Komputer Yang Gratis Dan Lengkap

1. Softpedia
Softpedia - Situs Download Software Komputer Gratis Terlengkap
Tampilan Halaman Utama Situs Softpedia

Softpedia menjadi situs pertama yang saya rekomendasikan kepada kalian, karena di situs kalian bisa mendownload berbagai macam software komputer untuk sistem operasi Windows, Macintosh bahkan hingga Linux. Terdapat juga kumpulan driver yang bisa kalian unduh dengan gratis.

Selain untuk komputer, website Softpedia juga menyediakan berbagai macam aplikasi dan game untuk smartphone android. Dan beberapa software tersebut bisa kalian download dengan gratis, tapi ada juga yang berbayar.

Bahkan kamu juga bisa melihat berita teknologi terbaru dan juga review terhadap produk produk teknologi yang sedang berkembang disini untuk menambah wawasanmu. Tampilan situs ini juga sangat rapi dan ringan sehingga kalian tidak akan kebingunan saat ingin mendownload software di situ.

2. Softonic
Softonic - Situs Download Software Komputer Gratis Terlengkap
Tampilan Halaman Utama Situs Softonic

Selanjutnya ada website Softonic yang telah menyediakan software yang terbilang sangat lengkap sekali. Situs ini juga tersedia untuk berbagai perangkat komputer dan hp seperti Windows, Macintosh (Mac), Android dan juga Iphone. Selain itu terdapat pula kumpulan tool atau ekstensi untuk browser kamu.

Situs Softonic juga tersedia dalam bentuk bahasa Indonesia sehingga memudahkanmu dalam mencari software yang kamu inginkan.

3. Cnet
Cnet merupakan situs terbesar dan terpopuler di internet untuk mendownload berbagai macam kategori software seperti software untuk Desain Grafis, Antivirus, Alat Pengembang, Driver bahkan hingga game. Sama seperti Softpedia, situs menyediakan software versi gratis dan juga berbayar alias premium.

4. Get into PC
Jika kalian ingin mendownload semua software dengan gratis maka lebih baik kalian pergi ke situs Get Into PC. Karena semua software di sana sangat lengkap dan bisa diunduh dengan gratis.

Berbagai macam software komputer telah tersdia secara cuma cuma, seperti software desain, antivirus, driver bahkan software bootable untuk windows, linux hinggan mac.

Terdapat juga bebrbagai macam tutorial komputer untuk menangani berbagai macam jenis masalah error yang terjadi pada komputermu.

Website Alternatif Lainnya Untuk Download Software Komputer

5. Filehippo
6. Majorgeeks
7. Freewaregenius
8. Sourceforge

Baca juga :
3 Aplikasi Perekam Layar Komputer Terbaik Dan Gratis
Inilah Top 7 Software AntiVirus Komputer Paling Ampuh
Pengertian, Jenis Jenis, Dan Mencegah Virus Komputer

Blog ini adalah tempat untuk penyedia berbagai macam tutorial, tips, dan info menarik lainnya. Admin berharap pengunjung dapat lebih mudah mencari apa yang di inginkan dan mendapatkan informasi yang menarik di blog ini.